Spesifikasi
dan Harga Samsung Galaxy S6 – Sebagai vendor smartphone ternama, Samsung
membuat gebrakan baru dengan merilis smartphone yang memiliki berbagai
keunggulan dibandingkan dengan versi Samsug Galaxy S sebelumnya yaitu Samsung
Galaxy S5. Smartphone dengan beragam keunggulan ini adalah Samsung Galaxy S6.
Ponsel ini dirilis dengan 2 tipe, yaitu Samsung Galaxy S6 tipe biasa dan
Samsung Galaxy S6 Edge.
Teknologi dan berbagai fitur yang disematkan dalam
Samsung Galaxy S6 ini menjadikannya sebagai smartphone terkini yang dibanggakan
oleh Samsung. Untuk mengetahui apa saja spesifikasi secara lengkap dan
keunggulan dari Samsung Galaxy S6, berikut ini informasi selengkapnya.
Spesifikasi
Samsung Galaxy S6 – Samsung mendesain Samsung Galaxy S6 ini dengan desain
yang menawan, yaitu desain sempurna yang memadukan antara kaca dan logam.
Desain maha karya ponsel ini menampilkan lengkungan pada kedua sisi yang merupakan
desain ponsel pertama di dunia. Lengkungan indah dan permukaan kaca pada body
ponsel ini dapat mencerminkan berbagai spektrum warna yang mempesona. Desain
yang apik tentunya tidak cukup jika tidak didukung dengan fitur unggulan.
Samsung Galaxy S6 ini memiliki dimensi ukuran sebesar 143.4 x 70.5 x 6.8 mm
dengan berat 138 gram. Dengan dimensi ukuran sebesar itu, Samsung Galaxy S6
memanfaatkan layar berukuran 5.1 inch. Layar ponsel ini bertipe Super AMOLED
capacitive touchscreen 16M colors Quad HD dengan resolusi sebesar 1440 x 2560
pixels. Tingkat kerapatan pixel yang dimiliki layar ponsel ini mencapai -577
ppi, sehingga dapat memberikan pengalaman visual yang begitu tajam, menampilkan
kecerahan tak terkalahkan baik didalam atau luar ruangan, serta memungkinkan
untuk mengambil gambar kualitas terbaik dimanapun dan kapanpun. Seperti
kebanyakan smartphone terkini lainnya, Samsung Galaxy S6 juga menggunakan
teknologi Corning Gorilla Glass untuk melindungi layar dari goresan. Teknologi
yang digunakan adalah Corning Gorilla Glass 4 yang lebih tahan terhadap
goresan.
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S6, Smartphone Terkini Kebanggaan Samsung |
Keunggulan lainnya disematkan pada dapur pacu Samsung
Galaxy S6. Ponsel ini menggunakan chipset versi terkini yaitu Exynos 7420
dengan kemampuan octa-core yang merupakan perpaduan dari Quad-core 1.5 GHz
Cortex-A53 & Quad-core 2.1 GHz Cortex-A57. Selain itu, Samsung Galaxy S6
juga didukung dengan GPU Mali-T760 yang dapat menyempurnakan grafik dengan
tingkatan multimedia yang lebih tinggi. Sistem operasi yang digunakan ponsel
ini adalah android versi terbaru, yaitu Android OS, v5.0.2 (Lollipop). Samsung
Galaxy S6 ini semakin menampilkan keunggulannya dari segi RAM yang digunakan,
yaitu sebesar 3 GB 64 – bit dan didukung LPDDR4 sehingga ponsel ini dapat
menampilkan performa tak terkalahkan dan peningkatan efisiensi energi yang
lebih baik. Smartphone ini juga performa yang tangguh dan memungkinkan untuk
multitasking, serta launching aplikasi yang cepat.
Dari segi konektivitas, Samsung membenamkan teknologi
LTE Cat6 yang mampu mengakses internet dengan kecepatan mencapai 300 Mbps untuk
ponsel kebanggaannya ini. Samsung Galaxy S6 ini juga sudah didukung dengan
Wi-Fi dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth A2DP v4.1, port microUSB v2.0
(MHL 3 TV-out), dan USB Host. Kemudian, untuk navigasi pada Samsung Galaxy S6
Edge mengandalkan GPS yang didukung dengan A-GPS, GLONASS, dan Beidou.
Desain menawan, dapur pacu berperforma tangguh, dan
konektivitas yang mumpuni tentunya belum sempurna jika tidak ada kamera yang
melengkapinya. Untuk menyempurnakan Samsung Galaxy S6 ini, Samsung menyematkan
kamera beresolusi tajam, handal dan cepat, yaitu 16 MP untuk kamera utama dan 5
MP untuk kamera depan. Kamera utama ponsel ini mampu menghasilkan foto dengan
resolusi 2988 x 5312 pixels dan didukung dengan teknologi optical image
stabilization (OIS), autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face
detection, Auto Real-time High Dynamic Range (HDR), panorama. Kamera juga
dilengkapi dengan lensa F1.9 sehingga dapat memberikan tampilan gambar superior
berkualitas tinggi, bahkan pada kondisi gelap sekalipun. Teknologi yang
disuguhkan dari segi kamera ini tentunya memberikan nilai lebih untuk Samsung
Galaxy S6.
Hal yang penting lagi dari Samsung Galaxy S6 ini
adalah kapasitas memori internal dan memori eksternalnya. Samsung Galaxy S6
memiliki kapasitas memori internal sebesar 32 GB. Selain memori internal, ruang
penyimpanan untuk ponsel ini juga dapat ditambah dengan memori eksternal berupa
slot microSD yang mampu mencapai 128 GB. Dengan begitu, pengguna dapat leluasa
menggunakan ruang penyimpanan untuk berbagai file, video HD, dan aplikasi
seperti game dengan kualitas grafis tinggi serta aplikasi lainnya.
Untuk mendukung performa Samsung Galaxy S6,
disediakan baterai dengan daya sebesar 2550 mAh yang bertipe Li-ion. Baterai ini
tidak dapat dicopot namun sudah didukung dengan teknologi Ultra Fast Charging,
sehingga tidak perlu khawatir mengenai masa pakai baterai. Teknologi ini mampu
membuat baterai dapat digunakan selama 4 jam hanya dengan mengisi baterai
selama 10 menit. Jadi, hanya dengan pengisian daya selama 10 menit, ponsel dapat digunakan selama 4jam. Selain itu,
ponsel ini juga didukung dengan Wireless charging sehingga mempermudah
pengisian daya baterai dengan hanya meletakkannya pada charging pad.
Harga Samsung
Galaxy S6 – Harga Samsung Galaxy S6 ini tentunya akan dibanderol sesuai
dengan berbagai macam teknologi serta kelebihan yang disematkan di dalamnya.
Berdasarkan informasi dari Tabloid Pulsa, Samsung Galaxy S6 baru dibanderol
dengan harga Rp. 9,499,000.00. Jika Anda memiliki budget dan ingin mencicipi
teknologi serta keunggulan dari ponsel kebanggaan Samsung ini, tidak ada
salahnya untuk membeli smartphone ini. Dengan harga yang tinggi, tentunya
sebanding dengan berbagai kelebihan yang disuguhkan dalam Samsung Galaxy S6
ini.
Keywords : Spesifikasi dan harga samsung galaxy s6, Spesifikasi samsung galaxy s6, Harga samsung galaxy s6, samsung galaxy s6, samsung smartphone, samsung, android, lollipop.
0 komentar:
Post a Comment