Menu Label

Saturday, 6 June 2015

Spesifikasi dan Harga Sony Xperia Z4 64 GB, Smartphone Premium Berkamera 20.7 MP

Spesifikasi dan Harga Sony Xperia Z4 64 GB – Sony kembali meluncurkan smartphonenya yang kali ini termasuk ke jajaran ponsel kelas premium. Smartphone ini merupakan penerus dari Sony Xperia Z3. Sony memberikan nama untuk smartphone premium ini yaitu Sony Xperia Z4. Berbeda dengan seri Sony Xperia Z pendahulunya, Sony Xperia Z4 mengusung beberapa peningkatan, antara lain pada sektor dapur pacu dan jaringan yang digunakan. Seperti produk Sony Xperia lainnya, Sony Xperia Z4 juga didesain dengan sangat tipis dan sudah didukung IP68 yang memiliki kemampuan tahan debu dan tahan air. Penasaran dengan spesifikasi lengkap smartphone premium milik Sony ini ? Simak ulasan lengkap mengenai Spesifikasi dan Harga Sony Xperia Z4 64 GB berikut ini.

Spesifikasi Sony Xperia Z4 64 GB – Seperti kebanyakan smartphone keluaran Sony, Sony Xperia Z4 memiliki desain elegan dengan dimensi ukuran 146 x 72 x 6.9 mm dan berat 144 gram. Desain yang tipis dan ringan ini membuat pengguna merasa nyaman dalam menggunakan smartphone premium ini. Sesuai dengan ukurannya, Sony Xperia Z4 64 GB dibekali layar seluas 5.2 inch yang beresolusi full HD 1080 x 1920 pixels. Layar ini menggunakan teknologi IPS LCD capacitive touchscreen 16M colors yang mampu menghasilkan kepadatan pixel mencapai -424 ppi, sehingga dapat menampilkan tampilan dan gambar yang tajam, padat, dan lebih jernih. Kemudian, untuk pelindung layarnya, Sony Xperia Z4 menggunakan Shatter proff glass dibantu dengan Trilumios display dan X-Relaity Engine. Selain itu, Sony Xperia Z4 ini telah didukung dengan multitouch hingga 10 titik sentuh.

Spesifikasi dan Harga Sony Xperia Z4 64 GB, Smartphone Premium Berkamera 20.7 MP

Sebagai ponsel tahan debu dan air, Sony Xperia Z4 64 GB dilengkapi dengan sertifikat IP68 yang menandakan bahwa Sony Xperia Z4 ini memiliki kemampuan tahan debu dan tahan air dengan kedalaman mencapai 1 meter selama 30 menit. Smartphone premium ini telah didukung dengan jaringan 2G GSM untuk sim cardnya yang berukuran Nano-SIM.

Sony Xperia Z4 64 GB ini sudah dilengkapi dengan jaringan 4G LTE Cat6 dengan kecepatan 300/50 Mbps. Selain itu, smartphone tahan air ini juga didukung jaringan 3G yang berkecepatan HSPA 42.2/5.76 Mbps, GPRS dengan kecepatan mencapai 107 kbps, serta EDGE dengan kecepatan mencapai 296 kbps yang membuat pengguna dapat terus melakukan akses internet meskipun sedang berada di area yang belum mendukung 4G LTE. Selain itu, konektivitas lainnya yang disematkan dalam Sony Xperia Z4 antara lain Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot, bluetooth A2DP v4.1 apt – X, port microUSB v2.0 (MHL 3 TV-out), dan USB Host. Sedangkan untuk keperluan navigasi, Sony Xperia dibekali dengan sistem GPS yang menggunakan teknologi A-GPS, GLONASS/Beidou (market dependant) yang dapat membantu menemukan lokasi secara cepat dan tepat.

Sebagai smartphone premium yang dibanderol dengan harga yang tinggi, Sony Xperia Z4 64 GB dibekali dengan dapur pacu yang sebanding dengan harganya. Sony Xperia Z4 memiliki sistem operasi Android v5.0 (Lollipop) dan prosesor Qualcomm MSM8994 Snapdragon 810 dengan kemampuan Quad-core Cortex-A53 dan Quad-core Cortex-A57. Dengan prosesor ini, Sony Xperia Z4 64 GB memiliki performa multitasking dan efisiensi baterai yang baik. Untuk mengoptimalkan kinerja dapur pacu Sony Xperia Z4, Sony menambahkan RAM sebesar 3 GB dan GPU Adreno 430 untuk keperluan grafisnya. Hal ini membuat Sony Xperia Z4 64 GB memiliki dapur pacu yang tangguh sehingga pengguna tidak perlu khawatir smartphone mengalami lag saat sedang dioperasikan. Sony Xperia Z4 ini juga mampu menghasilkan tampilan 3D yang lebih jernih dan jelas.
Sedangkan untuk menyimpan data – data pengguna, Sony Xperia Z4 64 GB memiliki ruang penyimpanan berupa memori internal dan didukung dengan slot memori eksternal. Sesuai dengan nama yang disandangnya, ruang penyimpanan memori internal Sony Xperia Z4 64 GB memiliki kapasitas sebesar 64 GB. Ruang penyimpanan ini masih bisa diperluas dengan disediakannya slot memori eksternal dalam yang berukuran microSD dan berkapasitas mencapai 128 GB. Dengan ruang penyimpanan tersebut, pengguna dapat dengan leluasa menyimpan semua data – datanya ke dalam smartphone premium ini.

Kelebihan lainnya dari Sony Xperia Z4 64 GB ini terletak pada kameranya yang memiliki resolusi sangat tinggi. Sony membekalkan smartphone premium ini dengan kamera utama beresolusi 20.7 MP yang setara dengan 5248 х 3936 pixels. Kamera ini didukung dengan beberapa fitur, antara lain Autofocus, LED flash, 1/2.3'' sensor size, geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, dan panorama yang dapat membantu menghasilkan foto dengan kualitas lebih maksimal. Kamera utama ini juga bisa digunakan untuk merekam video dengan berbagai macam resolusi. Selain kamera utama, Sony Xperia Z4 64 GB juga memiliki kamera depan yang tak kalah tinggi, yaitu beresolusi 5 MP yang dapat digunakan untuk video call ataupun mengambil foto selfie dengan kualitas gambar yang bagus.

Untuk mendukung semua aktivitas yang dilakukan dengan smartphone ini, Sony membekalkan baterai Li-Ion dengan kapasitas sebesar 2930 mAh. Baterai ini tidak bisa dilepas (non-removable) karena desain Sony Xperia Z4 64 GB ini merupakan unibody yang sangat tipis. Baterai Sony Xperia Z4 64 GB memiliki daya yang cukup maksilmal sehingga mampu bertahan cukup lama untuk pemakaian wajar. Apabila digunakan dengan intensitas tinggi, maka kemampuan daya tahan baterai akan menurun. Hal ini disebabkan semakin tinggi tingkat pemrosesan prosesor, maka semakin tinggi juga pemakaian baterainya.


Harga Sony Xperia Z4 64 GB – Karena Sony Xperia Z4 64 GB ini baru akan dirilis secara resmi pada kuartal kedua 2015, maka belum ada kepastian harga yang akan dipasangkan untuk membanderol Sony Xperia Z4 64 GB ini di Indonesia. Tetapi jika melihat spesifikasi canggih yang disematkan dalam Sony Xperia Z4 64 GB, kemungkinan smartphone kelas premium ini akan dibanderol dengan harga di atas 8 jutaan. Harga yang nantinya akan dibanderol untuk Sony Xperia Z4 64 GB ini pasti akan sesuai dengan spesifikasi canggih yang diusungnya, serta kualitas produk yang ditawarkannya. Update Harga Terbaru Sony Xperia Z4 64 GB CEK DI SINI

Baca juga : Spesifikasi dan Harga Sony Xperia C4Sony Xperia M4, dan Sony Xperia E4 Dual

Keywords : Spesifikasi Sony Xperia Z4 64 GB, Harga Sony Xperia Z4 64 GB, Sony Xperia Z4 64 GB, Sony Xperia Z4, Sony Xperia, Android, Lollipop, Octa Core, Kamera 20.7 MP
luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com

0 komentar:

Post a Comment